PDIP Usung Djarot karena Masyarakat Sumatera Utara Kecewa - Nasional Tempo.co


PDIP Usung Djarot karena Masyarakat Sumatera Utara Kecewa



TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP Andreas Hugo Pareira mengatakan partainya mengusung Djarot Saiful Hidayat dalam pemilihan kepala daerah (pilkada) Sumatera Utara karena mempertimbangkan kekecewaan masyarakat. "Hampir semua gubernur-gubernurnya tidak tuntas masa jabatannya berkaitan dengan masalah korupsi dan transparansi," kata Andreas, di Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu, 6 Januari 2017.
Dua pemimpin daerah Sumatera Utara memang terjerat perkara korupsi. Gubernur Sumatera Utara periode 2011-2015, Gatot Pujo Nugroho, divonis hukuman 6 tahun penjara karena terbukti korupsi penyaluran dana bantuan sosial (bansos) dan hibah Pemerintah Provinsi Sumatera Utara tahun anggaran 2012 dan 2013.
Baca: Cerita Megawati Tunjuk Djarot Saiful untuk Pilgub Sumut
Sebelumnya, Gubernur Sumatera Utara periode 2008-2011, Syamsul Arifin, divonis hukuman 2,5 tahun penjara karena terbukti menyalahgunakan wewenangnya untuk memperkaya diri sendiri saat menjadi Bupati Langkat periode 1999-2004 dan 2004-2008.
Atas pengalaman Djarot sebagai Wali Kota Blitar dan Gubernur DKI Jakarta, Andreas menganggap Djarot adalah pilihan yang tepat. "Masyarakat Sumatera Utara membutuhkan pemimpin yang kapabel dalam mengurus pemerintahan," ucapnya.
Baca juga:Ketika Djarot Merasa Perlu Mendengar Ahok Soal Pilgub Sumut
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menetapkan Djarot Saiful Hidayat sebagai calon gubernur dalam pilkada Sumatera Utara. Meski sudah diumumkan pada 4 Januari 2018, pendeklarasian Djarot akan disampaikan pada Ahad, 7 Januari 2018, bersamaan dengan deklarasi kandidat calon gubernur pilihan PDIP dari provinsi lain.


Thanks for watching our article PDIP Usung Djarot karena Masyarakat Sumatera Utara Kecewa - Nasional Tempo.co. Please share it with kind.
Sincery Blogger News Poster

powered by Blogger Image Poster

Src: https://nasional.tempo.co/read/1047848/pdip-usung-djarot-karena-masyarakat-sumatera-utara-kecewa?TerkiniUtama

Post a Comment

0 Comments